Sejarah dan Latar Belakang STTII Bali
Tentang Kami
/
Latar Belakang
Visi dan Misi
Sekolah Tinggi Teologi Injili Indonesia-Bali
Visi :
Menjadi lembaga pendidikan yang handal dalam menciptakan tenaga pendidik dan pelayan yang kompeten di bidangnya, memiliki integritas, dan spiritualitas tangguh untuk pelayanan gereja, bangsa, dan dunia bagi kemuliaan Tuhan.
Misi :
1.
Menyelenggarakan pendidikan pengajaran yang seimbang antara pengetahuan dan praktek.
2.
Melakukan penelitian dan pengembangan sesuai dengan kebutuhan masyarakat untuk menghasilka pemimpin yang mampu berkarya sesuai dengan perkembangan jaman, sebagai pemenuhan Amanat Agung.
3.
Menyiapkan calon pendidik dan pelayan yang Imani, Injili, dan Interdenominasi.
Sejarah Berdirinya
Sekolah Tinggi Teologi Injili Indonesia-Bali
STTII berdiri pada tahun 1979 di tanah air Indonesia tercinta ini, berkat Visi Ilahi Indonesia 1.1.1 yang dikaruniakan kepada Hamba-Nya Pdt. Chris Marantika, Th.D.,D.D. Visi tersebut terus di doakan, digumuli, dan dipersiapkan realisasinya pada saat beliau menempuh pendidikan di Dallas Theological Seminary, Texas, USA.
STTII Bali berdiri sejak tahun 1987, yang dirintis oleh Pdt. Dr. Sumbut Yermianto,M.Th, oleh pertolongan Tuhan melalui umat-Nya, sekarang telah memiliki gedung yang permanen di atas tanah seluas 15 are dan lahan parker seluas 19,5 are. STTII Bali mendidik dan memperlengkapi mahasiswa untuk menciptakan pelayanan atau lapangan pekerjaan dan bukan mengisi lowongan pekerjaan. Sekolah Tinggi Teologi Injili Indonesia (STTII) adalah lembaga pendidikan tinggi teologi di Indonesia hasil kreasi anak negeri ini, yeng telah diakui oleh lembaga pendidikan teologi, baik di dalam maupun di luar negeri. Beberapa alumnus telah diterima untuk menempuh studi lanjut di berbagai Pendidikan Tinggi Teologi di Asia, Australia, Eropa dan Amerika. Kampus kami beralamat di Jl. Raya Dalung No.16, Dalung. Bali. kami memiliki gedung yang luas, prasarana yang memadai yang memungkinkan untuk menjalankan perkuliahan yang berkualitas. Berdiri sejak tahun 2015 kami membuka 4 program studi :
Sarjana Teologi
Sarjana Pendidikan Agama Kristen
Magister Teologi
Magister Pendidikan Agama Kristen
Pdt. Chris Marantika, Th.D.,D.D
Pendiri STTII
Pdt. Chris Marantika, Th.D.,D.D Adalah pendiri dan pembina Sekolah Tinggi Teologi Injili Indonesia (STTII) dan Yayasan Iman Indonesia (YII).
Pdt. Dr. Sumbut Yermianto, M.Th
Pendiri STTII Bali
STTII Bali berdiri sejak 1 Agustus 1985, yang dirintis oleh Pdt. Dr. Sumbut Yermianto,M.Th, oleh pertolongan Tuhan melalui umat-Nya, sekarang telah memiliki gedung yang permanen di atas tanah seluas +15 are dan lahan parker seluas 19,5 are.